Game-Game classic



Pegertian Dingdong
Hay Sobat . Sekarang saya ingin mengangkat tema tentang Video game jadul (Jaman Dulu), Nahh…Pada masih inget gak ni sama alat elektronik ini

Dingdong adalah alat untuk pengoprasian sebuah Video Game sama seperti Playstation, peralatan elektronik game ini dengan berbagai bentuk permainan, mulai dari pertempuran di ruang angkasa sampai pertarungan antara ksatria perkasa dengan si jahat,
Dingdong merupakan permainan hiburan rakyat. Dimana setiap anak bisa bebas bermain. Namun terkadang harus menunggu lama karena ngantreee…. Permainan dingdong sendiri dijalankan dengan memasukkan pecahan uang logam senilai 100 rupiah. Untuk mempermudah anak-anak dapat menggunakan dingdong, biasanya pengelola menyediakan banyak receh untuk ditukarkan. Jadi kita tidak khawatir kekurangan koin, khawatirnya Cuma kurang uang… hehehe…. :). Untuk game ding dong sendiri kebanyakan diproduksi NeoGeo, SNK, Taito dan masih banyak yang lain.

Game-Game classic
Nah Sekarang kita ngomongin Game-Game Classicnya . Beberapa game berikut ini bisa dimainkan oleh dua hingga empat player sekaligus, jangan-jangan mungkin inilah cikal bakal game-game online saat ini yang bisa dimainkan beramai-ramai.

Mystic Warriors: Wrath of the Ninjas
Game buatan Konami ditahun 1993, Bertemakan ninja,game ini memiliki 5 karakter (Spyros,Keima,Kojiro,Brad,dan Yuri), tapi hanya 4 yang bisa dimainkan.Setelah player memilih karakter,salah satu karakter akan diculik dan memaksa player untuk mengejar dan menyelamatkan temannya yang diculik tersebut. Player mengalahkan musuhnya dengan cara menembakkan proyektil senjata .

Dibawah ini Gambar Demo Game Mystic Warriors: Wrath of the Ninjas

Cadillacs and Dinosours
Inilah game paling laris saat itu karena gamplay dan gerakan-gerakan yang lebih bervariatif.Game ini buatan Capcom ditahun 1992 berdasarkan komik Xenozoic Tales buatan Mark Schultz ditahun '80an.
Player bisa memilih satu dari 4 karakter yang ada (Jack,Hannah,Mustapha,dan Mess), dengan gerakan khas dan kelebihan masing-masing. Player tidak hanya bisa memukul dan melompat,tapi juga bisa berlari sambil menyerang dan menggunakan berbagai macam senjata (pistol,granat,pisau, bahkan sampai bazzoka bisa digunakan disini) untuk mengalahkan musuhnya.
Musuh-musuhnya bukan hanya karakter manusia saja.Ada kalanya player juga harus berhadapan dengan para dinosaurus seperti Raptor,triceratops,T-rex,bahkan beberapa boss bisa berubah menjadi dinosaurus.
Dibawah ini Gambar Demo Game Cadillacs and Dinosours

 Captain Commando
Game yang juga buatan Capcom ditahun 1991 ini juga menawarkan permainan yang kurang lebih sama dengan Cadillacs and Dinosours namun dengan setting yang lebih futuristis.
Player dapat memilih bermain sebagai Captain Commando,Mack the Knife,Ginzu the Ninja, atau si Baby Jenius.

Ya kurang lebih hampir dari rata-rata game digdong ini secara pegoprasianya hampir semua sama . ya maklum namanya juga game jadul (Jaman Dulu)…
Itulah beberapa game-game arcade classic yang dulu sempet saya mainkan, Tapi belum ada yang tamat….hehehe , keinget dan jadi pegen main lagi !!
Next time saya share lagi beberapa game –game lain yang benar-benar asik untuk di mainkan . thanks … Semoga bermanfaat ya sob …..

0 komentar:

Posting Komentar

Blogger news

Blogger templates

Pages - Menu

Popular Posts

Followers

Popular Posts

Diberdayakan oleh Blogger.

Copyright © / Delfian Team

Template by : Angga Delfian / powered by :blogger